KOMPOR GASTRIK, PERKAWINAN DAN LISTRIK
ORANGTUA IDAMAN – Boleh dikatakan kompor ini adalah prototype kompor masa depan. Didesain dengan bentuk modern, ekonomis dan ramah lingkungan.
Di tengah fenomena bahan bakar fosil yang semakin langka Ramp Indonesia melakukan penelitian dan mebuahkan hasil kompor Gastrik. Perpaduan teknologi gas dan listrik. Sebagai sumber tenaga, kompor ini berbahan bakar bioethanol.
Bahan bakar terbaharui ini diubah menjadi gas melalui alat pemanas bertenaga listrik. Pemanas ini menyelubungi pipa atau selang penyalur dari tanki menuju kompor. Pemasangan kipas pendorong membuat uap yang dihasilkan berubah menjadi gas bertekanan. Sehingga saat dinyalakan akan menghasilkan nyala api biru layaknya kompor gas.
Keunggulan kompor ini diantaranya yaitu menghasilkan api biru, aman, efisien, mudah dioperasikan, tabung tidak rawan meledak. Sebab bahan bakar bersifat inkompresibel. Kelebihan lain yaitu ramah lingkungan , bersih dan tidak berjelaga. Panas yang dihasilkan oleh bioethanol tinggi.
Cara pemakaiannya sederhana. Sebelum digunakan, sakelar untuk peranti penguap ethanol diaktifkan. Tunggu sekitar 5 –1 0 menit sampai temperatur selang siap menguapkan ethanol. Setelah itu Anda bisa memutar tombol pemantik api untuk menyalakan kompor. Kompor ini dilengkapi tabung bahan bakar berkapasitas 1,5 – 2 liter.
Informasi :
Sekretariat Ramp Indomesia, Recapital Building, 9th floor, Jl. Adityawarman 55, Kebayoran Baru, Jakarta 12160, Telepon : 021 7260759, Fax 021 7260 259