LOST IN INDONESIAREKREASI

PANCURAN PITU BATURRADEN: BERENDAM AIR HANGAT BERBONUS PIJAT URUT

ORANGTUA IDAMAN – Sebutan wisata kesehatan lebih cocok untuk Pancuran Pitu Baturraden. Di tempat ini, ‘spa’ alami bisa dinikmati.

Pijat lulur ala Pancuran Pitu Baturraden (Foto: Teguh Jiwa Brata).

Bagi Anda yang bermasalah dengan aroma kaki tak sedap atau gatal-gatal, yuk segera lepas alas kaki lantas nyebur, berjalan-jalan menikmati aliran air hangat yang mengucur dari pancuran pitu.

Air hangat mengandung belerang itu merembes dari perut bumi. Direbus oleh dapur magma Gunung Slamet. Membasmi jamur dan bakteri penyebab gatal dan bau tak sedap di kaki.

Tak puas hanya kaki yang dicelupkan? Anda bisa menuju bawah pancuran pitu agar sekujur tubuh diguyur air mancur.

Air hangat mengandung belerang itu juga berkhasiat membabat jerawat, cocok bila Anda mengidamkan kulit lembut cantik.

Bagi penyuka duduk-duduk santai alias ‘mager’ (malas gerak), yuk duduk santai sembari menikmati pijat urut belerang.

Dengan durasi 15 menit, pijat kaki atau tangan saja dibanderol Rp 15.000. Sementara pijat lulur full body tarifnya Rp 50.000.

Pulihkan Jiwa Penat
Nah, usai menikmati pijat lulur belerang, jangan lupa memulihkan jiwa penat.

Pemandangan tebing Pancuran Pitu (Foto: Teguh Jiwa Brata)

Pancuran Pitu Baturraden berlokasi di lereng selatan Gunung Slamet. Dilingkupi oleh kawasan hutan yang asri.

Liarkanlah pandangan mata ke sisi utara, tampak hutan lereng Gunung Slamet masih lebat.

Aliran air hangat bersuhu 45-48 derajat Celcius itu senantiasa mengepulkan uap. Berpadu dengan kabut gunung. Berarak-arak dilatar belakangi tajuk hutan.

Gua Seliran dan Sarabadak tetap terdiam, mengajak kita merenung sejenak di atas kaki berpijak. Menyasau dan mensyukuri suguhan pemandangan alam nan elok itu.

Di bawahnya, terlihat tebing belerang berwarna kuning, semakin ke bawah, kian tua warnanya. Di atas tebing itu, selapis air belerang mengalir tanpa henti. Memoles fasad tebing agar tetap kuning tak pudar warnanya.

Air itu memasuki, lembah-lembah. Seolah-olah mereka menyeret pandangan dan lamunan mata menuju Kota Purwokerto yang nampak dari kejauhan.

Desis uap belerang dan gemericik air pelan-pelan bangunkan kita dari lamunan.

Mengembalikan kesadaran agar tetap terjaga, senantiasa menyayangi orang-terkasih dan alam semesta (orangtuaidaman.com)

INFO LOKAWISATA

Alamat: Dusun III Kalipagu, Ketenger, Kec. Baturaden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.


Bagaimana Cara Kesana?

Berlokasi tak jauh dari Kebun Raya Baturraden. Dari pusat Kota Purwokerto butuh waktu kira-kira 30 untuk mencapai tempat ini.

Ada 3 tiga pintu masuk yang bisa dipilih. Yang pertama dari Wanawisata Baturraden, kedua dari Lokawisata Baturraden dengan membeli tiket terusan Rp 15.000. Yang ketiga dari Desa Ketenger.

INI LOKASINYA: Klik Gambar.

SIMAK JUGA LOKAWISATA MENAWAN INI

KALIURANG PARK –  BOTANICAL GARDEN: BUAH EVOLUSI KALIURANG JADUL

KALIURANG PARK –  BOTANICAL GARDEN: BUAH EVOLUSI KALIURANG JADUL

Teguh Jiwa Brata Sep 9, 2023 4 min read

SEKARANG, KALIURANG TAK SEKADAR MEMBUAT HATI SENANG. LOKA WISATA INI PUN MEMBIKIN ANANDA PINTAR. Bagi yang dulu pernah berlibur ke

GRAND ARKENSO PARKVIEW:  MENGINAP DI ATAS KELAP-KELIP ATAP KOTA SEMARANG

GRAND ARKENSO PARKVIEW:  MENGINAP DI ATAS KELAP-KELIP ATAP KOTA SEMARANG

Teguh Jiwa Brata Aug 22, 2023 5 min read

DARI  DALAM KAMAR GRAND ARKENSO PARKVIEW, PEMANDANGAN SENJA…

GEMBIRA LOKA ZOO: LEBIH INTIM DENGAN SATWA

GEMBIRA LOKA ZOO: LEBIH INTIM DENGAN SATWA

Teguh Jiwa Brata Jul 16, 2023 4 min read

DI GEMBIRA LOKA, PENGUNJUNG TAK SEKADAR MENYAKSIKAN BERAGAM…

SINDU KUSUMA EDUPARK: DARI BIANGLALA RAKSASA, SINEMA HOROR SAMPAI RUMAH TEROR

SINDU KUSUMA EDUPARK: DARI BIANGLALA RAKSASA, SINEMA HOROR SAMPAI RUMAH TEROR

Teguh Jiwa Brata May 20, 2023 8 min read

SORE ITU KAWAN-KAWAN DARI SD NEGERI 1 GEMULUNG…

Load More

JALAN-JALAN JANGAN LUPA JAJAN-JAJAN

PECEL SEMANGGI SARMI KUDUS: Bertoping Cingur, Berkubang Bumbu Kacang

PECEL SEMANGGI SARMI KUDUS: Bertoping Cingur, Berkubang Bumbu Kacang

Teguh Jiwa Brata Oct 15, 2025 2 min read

ORANGTUAIDAMAN.COM Pecel bertoping bakwan plus cingur sapi berlumuran bumbu kacang tumpah ruah pasti goyahkan iman. Salam nyam-nyam. Belum bosan makan

BAKMI TERBANG: Sajian Unik Lezat Istana Martabak & Pempek Mie Ayam

BAKMI TERBANG: Sajian Unik Lezat Istana Martabak & Pempek Mie Ayam

Teguh Jiwa Brata Oct 15, 2025 2 min read

ORANGTUAIDAMAN.COM Lapar saat melintas di Kota Salatiga? Coba deh, mampir ke Istana Martabak & Pempek Mie Ayam. Berlokasi di  Jl.

SOTO LEDOK JATI: KUAH KAYA REMPAH, SEDAP BIKIN KALAP

SOTO LEDOK JATI: KUAH KAYA REMPAH, SEDAP BIKIN KALAP

Teguh Jiwa Brata May 3, 2024 2 min read

SEPIRING PENUH DAGING AYAM KAMPUNG HANGAT HADIR MENGGIURKAN. LEMAKNYA MELELEH NEGITU ADUHAI. BERSANDING SEMANGKUK SOTO BENING. BERKAWAN SERBA-SERBI GORENGAN DAN

SENTRA IKAN ASAP PESAJEN: PATIKOLI PANGGANG PALING DIMINATI

SENTRA IKAN ASAP PESAJEN: PATIKOLI PANGGANG PALING DIMINATI

Teguh Jiwa Brata Nov 1, 2023 4 min read

BINGUNG MENCARI OLEH-OLEH KHAS JEPARA? YUK BERBELANJA IKAN ASAP DI KAWASAN PESAJEN. Soal ikan laut dan sea food Jepara gudangnya.

SEGA TUMPANG LETHOK MBAH TUK’IN: SEPORSI CUMA TIGA RIBU RUPIAH

SEGA TUMPANG LETHOK MBAH TUK’IN: SEPORSI CUMA TIGA RIBU RUPIAH

Teguh Jiwa Brata Sep 15, 2023 6 min read

TERSEMBUNYI TAK HARUS NYELEMPIT DI TEMPAT SULIT. RASA NIKMAT LETHOK TUMPANG MBAH TUK’IN HANYA DAPAT DISANTAP OLEH MEREKA YANG TAK

error: Content is protected !!